Konawe Selatan – ” Satu harapan kami, semoga sembako yang kami berikan dapat sedikit membantu warga kurang mampu dalam kebutuhan sehari – hari ” terang Kapolsek Angata IPDA Hery Mulyanto, SH, MH ( Sabtu, 22 / 6 / 2024 ).
Menyambut hari Bhayangkara Ke 78 tahun 2024, Polsek Angata Jajaran Polres Konawe Selatan ( Konsel ) melaksanakan bakti sosial. Kegiataj yang dilaksanakan dengan memberikan bantuan sembako gratis kepada warga kurang mampu di wilayah Kecamatan Angata Kabupaten Konsel.
Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolsek Angata IPDA Hery Mulyanto, SH, MH dengan didampingi oleh Ketua Bhayangkari Ranting Angata Ny. Heny Hery dengan melibatkan personel dan anggota bhayangkari.
Dalam keterangan pers-nya, Hery Mulyanto berharap bahwa bantuan berupa sembako kepada warga kurang mampu dapat meringankan beban kebutuhan pokok sehari hari. Dalam kegiatan bakti sosial tersebut, Polsek Angata membagikan sebanyak 25 paket sembako.
Humas Polres Konsel